Rumus Future Continuous Tense: Pengertian, Contoh, Dan Kegunaannya

Belajar bahasa Inggris tidak akan lepas dari yang namanya Future Continuous Tense. Mengapa bisa begitu? Karena semua orang pasti punya rencana dalam hidupnya dan untuk mengungkapkan rencana tersebut harus menggunakan tense yang satu ini.

Seperti tenses lain yang ada dalam Bahasa Inggris, future continuous tense juga memiliki rumus/formula kalimat, fungsi, dan waktu penggunaannya sendiri. Dalam artikel ini, kita akan mengupas tense ini secara lengkap. Let’s jump in!

Apa itu Future Continuous Tense?

Future continuous tense termasuk jenis tense yang bisa kamu gunakan saat ingin membicarakan kegiatan yang sedang berlangsung di masa depan. Biasanya, kegiatan yang dibicarakan sudah mempunyai waktu yang spesifik, karena itu future continuous tense disebut juga dengan future progressive tense. Biar kamu punya gambaran, coba simak contoh kalimat future continuous tense di bawah ini:

Contoh future tense 1

Konteks:

Nanti malam klub bola favorit Aan akan bertanding pada pukul 9 dan selesai pukul 11. Aan akan menontonnya pada pukul 9.30 malam. Untuk menggambarkan konteks ini, kamu bisa menggunakan kalimat:

“Aan will be watching his favorite football club at 9.30 tonight.” (Aan akan menonton pertandingan klub bola favoritnya pada pukul 9.30 nanti malam)

Kalimat di atas bermakna bahwa pada pukul 9.30 nanti malam Aan sedang menyaksikan pertandingan sepak bola sehingga bisa bahwa pukul 9.30 nanti malam pertandingan sepak bola sedang berlangsung.

Contoh future tense 2

Aan: “What will you do next week?” (Apa yang akan kamu lakukan minggu depan?)

Zia: “I will be doing my homework, are you coming to  my house?” (Aku akan menyelesaikan tugasku, kamu mau datang ke rumahku?)

Aan: “Yup, see you next week”. (Yup, sampai jumpa minggu depan)

Dari contoh di atas, bisa dilihat kalau minggu depan Zia berencana untuk mengerjakan tugasnya di rumah sehingga pada saat Aan datang ke rumahnya, Zia sedang sibuk menyelesaikan tugas tersebut.

Jadi bisa disimpulkan future continuous tense fokus pada kegiatan yang sedang on going di waktu yang spesifik. Hal ini sangat berbeda dengan simple future tense yang bisa digunakan meskipun tanpa menambahkan keterangan waktu sama sekali.

Dengan begitu, future continuous tense memiliki makna yang lebih jelas daripada simple future tense. Apalagi dalam future continuous, kamu sudah mengetahui apa kegiatan yang akan terjadi. Misalnya:

  • Future continuous: “Indra will be coming to Denpasar tomorrow morning with my cousin” (Indra akan datang ke Denpasar besok pagi bersama keponakanku).
  • Simple future: “Indra will come to Denpasar one day with my cousin” (Suatu hari nanti Indra akan datang ke Denpasar bersama keponakanku).

Kedua kalimat di atas sama-sama membicarakan kedatangan Indra ke Denpasar. Hanya saja yang pertama memberitahukan kapan kedatangan itu terjadi, sedangkan yang kedua tidak.

Future continuous tense juga digunakan untuk kegiatan yang terjadi dalam rentang waktu yang spesifik. Berbeda dengan future perfect continuous tense yang digunakan untuk menyatakan kegiatan yang sedang berlangsung di masa depan namun tidak menyatakan kapan batas akhirnya. Seperti misalnya:

  • Future continuous: “Hesti will be working in a traveling company from January to March” (Hesti akan bekerja di perusahaan traveling mulai bulan Januari sampai bulan Maret).
  • Future perfect continuous: In January, Hesti will have been working in a traveling company for three months. (Bulan Januari nanti, Hesti akan bekerja di perusahaan traveling selama tiga bulan).

Rumus Future Continuous Tense

Dari contoh yang menunjukkan perbedaan antara future continuous dengan simple future di atas, kamu bisa melihat bahwa rumus kalimatnya tidak jauh berbeda. Namun, kamu harus ingat bahwa ada beberapa tambahan yang harus digunakan pada future continuous. Supaya lebih jelas lagi, simak penjelasan rumusnya di bawah ini.

Rumus future continuous dengan will/shall

Kalimat positif

Saat membahas tentang rumus sebuah tense, tentunya kamu akan berhadapan dengan kalimat positive, negative, dan interrogative. Nah, untuk kalimat positive dalam future continuous tense rumusnya adalah:

Subject + will/shall + be + verb-ing

Contoh:

“The bird will be playing in its cage this afternoon”. (Burung ini akan bermain di dalam kandangnya siang nanti)

Dari rumus ini, perbedaan antara future continuous dan simple future terlihat jelas. Karena kamu harus menambahkan “be” setelah will dan harus menggunakan “verb-ing”. Sedangkan pada simple future kamu tidak.

Kalimat negatif

Untuk kalimat negative tense ini, kamu harus menambahkan “not” diantara “will” dengan “be” sehingga kalau ditulis secara lengkap menjadi:

Subject + will/shall + not + be + verb -ing

Contoh:

“The bird will not be playing in its cage this afternoon”. (Burung ini tidak akan bermain di dalam kandangnya siang nanti)

Kalimat interogatif

Sedangkan untuk membuat kalimat interrogative, yang harus kamu lakukan adalah menukar posisi antara subject dan “will”. Jadi rumus kalimatnya adalah:

Will/shall + Subject + be + Verb -ing + ?

Contoh:

“Will the bird be playing in its cage this afternoon?” (akankah burung ini bermain di dalam kandangnya siang nanti?)

Gimana? Cukup mudah bukan rumus tense yang satu ini? Namun sebelum mulai mempelajarinya, ada beberapa catatan penting yang harus kamu ketahui mengenai rumus future continuous tense ini.

Pertama, auxiliary verb “shall” kebanyakan dipakai untuk subject “I” dan juga “We”.

Kedua, future continuous tense dibentuk menggunakan modal verb “will”, auxiliary verb “be” dan juga gerund alias verb-ing.

Rumus future continuous dengan be going to

Kalimat positif

Subject + is/am/are + going to + be + verb-ing

Baca Juga :  Jam dalam Bahasa Inggris disertai Contoh dan Cara Membacanya

Contoh:

“Adnan is going to be having dinner at 6.30 this evening” (Adnan akan makan malam pada pukul 6.30 nanti malam)

Kalimat negatif

Subject + is/am/are + not + going to + be + verb-ing

Contoh:

“Adnan is not going to be having dinner at 6.30 this evening” (Adnan tidak akan makan malam pada pukul 6.30 malam nanti)

Kalimat interrogatif

Is/am/are + subject + going to + be + verb-ing + ?

Contoh:

“Is Adnan going to be having dinner at 6.30 at this evening?” (Akankah Adnan makan malam pada pukul 6.30 malam nanti?).