Senam Lantai

Ada yang sudah mengenal atau pernah mendengar mengenai istilah Senam Lantai? Jika belum mari kita simak penjelasan secara lengkap di bawah ini.

Pengertian Senam Lantai

Senam lantai merupakan salah satu jenis olahraga cabang akrobatik yang dapat dilakukan di atas lantai tanpa menggunakan alat bantu apapun kecuali matras. Seringnya senam lantai dilakukan di atas matras tipis yang memiliki fungsi untuk dapat mencegah benturan keras tubuh dengan lantai sehingga  meminimalisir resiko yang dapat mencederai bagian tubuh. Senam lantai ini juga telah dikenal sebagai olahraga yang dapat melatih kekuatan juga kelenturan otot tubuh.


Sejarah Senam Lantai

Pada tahun 1916 senam lantai mulai terkenal di Indonesia. Dimana saat itu Belanda masih melakukan penjajahan di Indonesia. Senam lantai ini masuk dalam kurikulum sekolah, sehingga dari situlah masyarakat Indonesia mulai mengenal olahraga senam.

Senam lantai mulai tersebar di Indonesia pada tahun 1916. Pencetus dari tersebarnya senam lantai di Indonesia yaitu Dr. H. F. Dan pada tahun 1918 kursus senam lantai mulai didirikan tepatya di kota Malang. Tidak hanya Malang, kota Bandung pun ikut serta sebagai pelopor tersebarnya senam di Indonesia, Karena sekolah senam pertama kali didirikan di kota Bandung.

Tetapi, pada tahun 1942 segala kegiatan senam harus terhenti karena pada saat itu Jepang menjajah Indonesia dan melarang semua kegiatan senam. Kemudian, setelah Indonesia mengalami kemenangan yang akhirnya mendapatkan kemerdekaannya, tepatnya pada tahun 1963, akhirnya Indonesia pun resmi mendirikan organisasi senam yang di beri nama PERSANI. Organisasi PERSANI telah dibentuk oleh tokoh- tokoh olahraga Indonesia pada saat itu. Di Indonesia pertama kali mengikuti perlombaan senam lantai internasional. Perlombaan senam ini dikenal dengan nama GANEFO, dan diikuti oleh negara-negara seperti Rusioa, Cina, Korea, Mesir dan Indonesia.


Jenis-Jenis Senam Lantai

1. Senam Dengan Alat

Senam dengan alat yaitu senam yang dilakukan dengan cara menggabungkan beberapa unsur gerak sehingga dapat terjadi rangkaian gerak yang tidak terputus. Gerakan-gerakan dalam senam ini juga dapat dilakukan dengan menggunakan beberapa alat untuk mendapatkan efek artistik.


2. Senam Tanpa Alat

Senam tanpa alat yaitu senam yang dilakukan di lantai tanpa alat selain menggunakan matras. Senam lantai ini biasa sering disebut dengan senam bebas karena ketika melakukan gerakan-gerakan senam tidak menggunakan alat.


Teknik Dasar Senam Lantai

1. Teknik Headstand

Teknik headstand ini mempunyai dua jenis, yakni (headstand) sederhana yang berarti berdiri dengan menggunakan tumpuan kepala dan kedua telapak tangan dan (headstand total)  yang berarti berdiri dengan tumpuan kepala saja.


2. Teknik Handstand

Teknik handstand dapat dilakukan apabila tubuh mempunyai tiga syarat antara lain, kekuatan otot lengan, kekuatan otot perut, serta keseimbangan.

Handstand juga bisa dilakukan dengan berbagai macam awalan, yaitu awalan berdiri, awalan berjalan, awalan berlari, atau awalan ekstrim yang dilakukan langsung setelah melakukan gerakan roll baik depan atau belakang.


3. Teknik Salto

Gerakan salto terdapat dua macam, yaitu salto depan dan belakang dengan atau tanpa bantuan tangan. Teknik salto mempunyai gerakan dasar, yakni atlet sudah harus dapat menguasai teknik kayang (untuk salto belakang), dserta atlet sudah bisa menguasai lompat harimau (untuk salto depan).


4. Teknik Sikap lilin

Sikap lilin dapat diawali dengan posisi tidur terlentang kemudian dapat dilanjutkan dengan mengangkat kedua kaki lurus ke atas secara rapat. Pada gerakan ini, pinggang dapat ditopang oleh kedua tangan, lalu posisi pundak tetap menempel di lantai. Kekuatan otot pada gerekan ini sangat diperlukan guna sebagai pengangkat kaki.


5. Teknik Lompat Harimau

Teknik lompat harimau yakni suatu teknik yang dapat dilakukan apabila atlet sudah dapat melakukan roll depan. Lompat harimau juga dapat dikatakan sebagai gerakan berlari dan melompat kedepan, seperti harimau menerkam, tetapi diakhiri dengan pendaratan dengan cara roll depan.


6. Teknik Kayang

Kayang merupakan suatu gerakan senam lantai yang dapat dilakukan dengan cara posisi kedua tangan dan kaki bertumpu ke matras dengan posisi terbalik, kemudian meregang dan panggul serta perut diangkat ke atas. Kayang memiliki manfaat yaitu untuk dapat melatih kelenturan tubuh terutama di bagian bahu.


Unsur-Unsur Senam Lantai

1. Unsur Kelenturan

Tubuh yang lentur akan jauh lebih muda untuk melakukan berbagai gerakan. mempunyai tubuh yang lentur tentunya akan menambah nilai estetika pada gerakan senam lantai.


2. Unsur Keindahan

Unsur keindahan gerak ini dapat dilakukan dengan cara membuat variasi disiplin gerak dengan kolaborasi yang baik. Unsur keindahan diciptakan dari gerakan-gerakan kecil yang  mengandung gestur keindahan dalam tari balet.


3. Unsur Keseimbangan

Unsur keseimbangan sangat penting dalam senam lantai. Atlet yang tidak memiliki keseimbangan dengan baik tentunya akan memberikan penampilan yang kurang maksimal tentunya. Ada beberapa hal yang cukup fatal karena keseimbangan yang belum baik yaitu salah satunya atlet akan terjatuh di arena pertandingan saat melakukan suatu gerakan yang cukup sulit. Tentu hal ini sangat dihindari dalam sebuah pertunjukan olahraga senam lantai.


4. Unsur Kekuatan

Unsur kekuatan merupakan suatu unsur penting dalam olahraga senam tari. Karena olahraga ini sangat membutuhkan tenaga yang tidak sedikit. Bahkan jika masih dalam tahap latihan dasar dan belum terbiasa melakukannya gerakan-gerakan dalam senam lantai akan terasa sangat melelahkan.


5. Unsur Keluwesan

Unsur keluwesan merupakan suatu unsur gerak dalam pertunjukkan senam yang akan menunjukan kedisiplinan latihan yang telah dilakukan oleh sang atlet. Sehingga atlet akan memberikan gerakan tertentu dan tidak akan merasa canggung dan bingung melakukannya lagi karena sudah terbiasa.

Baca Juga :  Pengertian Senam : Sejarah, Tujuan, Manfaat, Prinsip dan Macam-Macam Jenis Senam

Manfaat Senam Lantai

  • Dapat melatih kefokusan
  • Melatih kelincahan tubuh
  • Membakar lemak dalam tubuh
  • Membantu menurunkan berat badan
  • Melatih lompatan, keseimbangan, dan kekuatan fisik
  • Meluruskan tubuh yang bungkuk
  • Dapat memperkuat otot perut, lengan, kaki, paha, pinggang, serta dada.
  • Meningkatkan kekuatan jantung dan melancarkan sirkulasi aliran darah

Perlengkapan Senam Lantai

Senam lantai merupakan suatu cabang olahraga yang tidak menggunakan media apapun kecuali lantai dan matras. Matras disini memiliki fungsi sebagai media tetapi hanya sebagai pengaman dari kemungkinan-kemungkinan buruk yang terjadi seperti terjadinya cidera pada para atlet.


Demikianlah pembahasan artikel mengenai Senam Lantai : Pengertian, Sejarah, Jenis, Teknik, Unsur, Manfaat & Perlengkapnnya Lengkap. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu kita semua dalam menemukan solusi yang terbaik. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Terima kasih.